Kamis, 30 April 2020

*“ FAKTA UNIK DI BALIK MEJA GURU

*“ FAKTA UNIK DI BALIK MEJA GURU “* *OLEH : Pak Pur* Orang selalu menganggap guru manusia hebat dan super. Seorang guru lekat dengan image galak, tegas dan terkadang menakutkan. Dan kamu juga pasti tahu bahwa guru adalah seseorang yang bekerja dengan mengorobankan banyak hal, mulai dari uang, tenaga, waktu dan emosi. Tapi tahukah kamu dibalik itu semua, ada banyak hal mengenai guru yang belum tentu kamu tahu? Bukan hanya mengajar mata pelajaran di kelas, ada banyak hal yang dilakukan guru ketika mengajar dan setelahnya. .

Guru memiliki tugas yang berat, namun mulia. Pada dirinya tertumpu beban dan tanggung jawab untuk menyiapkan masa depan lebih baik. Guru berfungsi sebagai jembatan bagi para peserta didik untuk melintas menuju masa depan mereka. Bergantung pada jembatan tersebut, ke masa depan manakah peserta didik tersebut dibawa. Dari tiga penggalan masa (masa lalu, masa kini, dan masa depan), masa depanlah yang menjadi tujuan dengan memanfaatkan sebaik-baiknya masa lalu dan masa kini.

Tugas guru adalah mentransformasi generasi penerus demi masa depannya yang lebih baik, lebih berbudaya, sekaligus membangun peradaban. Ini adalah tugas yang sangat mulia. Dengan demikian, secara hakiki guru adalah mulia. Menjadi guru menjadi mulia, bahkan kemuliaannya tanpa memerlukan atribut aksesorial. Bagaimana sebenarnya dibalik guru sebagai pengajar. Guru itu punya Tanggung Jawab Morl. Tidak semua pekerjaan mempunyai tanggungjawab Moral, tetapi Moral merupakan tanggungjawab yang sanagt berat bagi seorang guru.

Bagaimana tidak. Guru, layaknya orang tua di sekolah, memiliki peranan besar dalam tumbuh kembang murid-muridnya. Apapun yang dilakukan guru akan menjadi contoh bagi murid-muridnya, sehingga dia tidak bisa berlaku seenaknya saja. Istilah “Guru makan berdiri, murid kencing berlari Guru itu selalu mengedepankan Profesional. Karena bukan saja dagangan berupa benda yang ditawarkan tetapi hakikat dari kehidupan masa depan. Sebagai pembakar semangat belajar murid, seorang guru yang baik harus bisa hadir dikelas untuk menginspirasi siswa agar menjadi siswa yang kritis dan bermental baja. Sehingga, seorang guru harus bisa menahan emosinya saat dia mengajar. Apapun masalah yang dimilikinya diluar sekolah haruslah ia tanggalkan begitu masuk ke dalam kelas.

 Guru itu Tajam Ingatanya. Selalu Ingat Mungkin ini adalah salah satu superpower yang dimiliki seorang guru. Seorang guru harus terbiasa mengingat nama murid-muridnya. Bayangkan saja menghafal seluruh nama murid di sekolah, belum lagi menghafal materi mana saja untuk beragam kelas. Tapi, jika kamu sudah bisa menarik perhatian guru, pasti akan sulit bagi dia melupakan nama dan bahkan gaya belajarmu! Guru itu terkadang bisa dijuluki Tukang Gosip,


Di luar jam mata pelajaran, guru-guru juga banyak yang suka bergosip untuk membicarakan siswa-siswanya. Mulai dari persoalan kenakalan siswa, murid-murid yang berprestasi dalam hal nilai mata pelajaran ataupun dalam hal membuat kelas ricuh, sampai tentang masalah galau dan percintaan siswa siswinya. Guru itu Juga Manusia yang punya beban tiga hal, Moral terhadap dirinya sendiri, terhadap siswa dan lingkungan sekolah, serta moral terhadap kehidupan di masyarakat. .

 Guru tidak berani bertingkah sembarangan baik di rumah, di lingkungan sekolah, ataupun di masyarakat Hal ini juga dirasakan oleh para guru saat bertemu muridnya di tempat umum, terkadang mereka dipaksa untuk kembali kedalam persona guru yang dia gunakan saat disekolah. Jadi pada suatu titik, menjadi guru itu rasanya seperti menjadi seorang selebriti yang semua mata tajam menyorotnya. Penyimpan Rahasia Ulung.

Cermin tidak pernah memperlihatkan siapa yang telah becermin kepadanya, tak peduli kondisi yang becermin itu baik maupun buruk. Artinya, cermin memiliki sifat pandai menyimpan rahasia. Sebagai guru yang pandai menyimpan rahasia, ia juga memiliki sifat sifat ukhuwah atau persaudaraan, peduli, kebersamaan, tidak menjatuhkan, tidak mempermalukan orang lain, mengorangkan, dan lain-lain. Bekerja menjadi guru bagi seseorang yang tidak berpassioan menjadi guru akan terasa berat dan seperti beban, sebab ia setiap hari harus melakukan pekerjaan yang sama dan harus bergelut dengan moral dan materi.

Berbeda dengan pekerjaan yang lainnya guru itu sampai rumahpun masih dibawa juga pekerjaan rumah. banyak tugas - tugas sekolah yang harus ia kerjakan, membuat soal, mengkoreksi hasil pekerjaan siswa, membuat materi untuk hari berikutnya. Menjadi guru harus siap berperilaku yang baik setiap saat sebab kelakuan anda akan menjadi teladan dan ditiru oleh anak - anak didik anda. https://loop.co.id/articles/fakta-menarik-guru/full http://sdnketanggung.blogspot.com/2017/04/5-makna-yang-terkandung-dibalik.html http://lebihdankurang.blogspot.com/2015/12/kelebihan-dan-kekurangan-menjadi-guru.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar