Pemilik Cinta Sejati
Oleh : R. Purwantaka
Tanganku gemetar saat habis berdoa
Tengadahkan ke hadirat Illahi
Terbayang wajah ibu
Sosok suara terdengar lirih merasuk sukma
Apa yang kau inginkan ?
Pingin kedamaian peluklah Ibu
Pingin kemesraan, dekaplah Ibu
Pingin kehangatan, ciumlah tangan Ibu
Pingin sembuh luka hatimu rangkullah Ibu
Pingin kebahagiaan, senangkanlah Ibu
Pingin tenang Hatimu, usaplah air mata Ibu
Pingin Syurga, rawatlah Ibu
Karena Ibu pemilik cinta, kemesraan, kehangatan sejati
Tidak ada komentar:
Posting Komentar